Yudisium
Yudisium adalah suatu keputusan dimana seorang mahasiswa dinyatakan telah memenuhi berbagai macam persyaratan akademik dan administratif yang diwajibkan sehingga secara sah dinyatakan LULUS dan berhak memperoleh gelar kesarjanaan strata-1. Tanggal yudisium dapat dinyatakan sebagai tanggal resmi seorang mahasiswa dinyatakan lulus. Tanggal 27 Mei 2009, yudisium TI UKDW, dan secara resmi dinyatakan lulus, dan berhak menyandang gelar Sarjana Komputer. Selamat bagi rekan-rekan semua yang telah lulus, dan selamat menjalani dunia yang sesungguhnya. Siap bertarung dengan bekal yang sudah dimiliki selama kuliah. Gunakan ilmu yang sudah didapatkan untuk menopang kehidupan yang lebih baik. SELAMAT!!!