Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2009

Digebyur

Gebyur dalam istilah jawa berarti di siram dengan air. Hmmm.... Tak kuduga, tak kukira jika beberapa hari yang lalu digebyur. Peristiwa yang mengagetkan ketika sesuatu diluar sepengetahuan terjadi. Itu adalah suatu bentuk 'ikut merasakan' terhadap orang yang dikasihi :) Kadang kita harus mencoba untuk mengkaji lebih dalam maksud dan tujuan mereka melakukan hal yang diluar 'normal'. Salah-salah malah bisa terjadi permasalahan diluar skenario mereka. Maksud dan tujuan baik tapi malah direspon dengan yang 'tidak baik'. Wajar..lumrah memang kalau itu bisa terjadi. Tapi satu hal yang perlu diperhatikan lebih dalam adalah 'mereka mengasihi kita'. Terima kasih karena turut berbahagia... Terima kasih atas perhatian kalian teman-teman, mas-mas, mbak-mbak... Terima kasih..

Wisuda

Saat yang paling dinanti oleh seorang mahasiswa (dan tentunya orang tua) adalah wisuda. Wisuda adalah suatu proses pelantikan kelulusan mahasiswa yang telah menempuh masa belajar pada suatu universitas. Tanggal 27 Juni 2009, UKDW mengadakan wisuda sarjana dan pasca sarjana. Selamat bagi wisudawan/i!!! Selamat menempuh dunia baru...dunia yang sesungguhnya... Inilah titik awal . . .

Satu peristiwa banyak hal

Beberapa hari yang lalu, tepatnya hari Jumat, saya mendengar informasi bahwa saudara sepupu saya mengalami kecelakaan. Informasi yang membuat saya terkejut, seakan tidak percaya. Sayapun bertanya pada beberapa orang, apakah informasi itu benar. Dan memang benar. Saya pun bergegas untuk menuju rumah sakit, dimana saudaraku di rawat. Akhirnya sampai di rumah sakit X. Ku tanya ke penjaga, ruang saudaraku dirawat. Lalu ditunjukkannya ruang xxxx lantai 3. Disana tak kutemui warga ataupun keluarga yang disana. Tetap ku menunggu disana hampir satu jam tanpa kepastian... Lalu saya ditelfon rekan satu kampung, bahwa saudaraku telah dipindahkan di rumah sakit Y. Lalu sayapun bergegas kesana. Tiba disana saya pun disambut dengan pertanyaan yang tidak saya duga sebelumnya.. "Darahmu apa?", kujawab B, "Ayo ikut, butuh darah B". Tanpa pikir panjang sayapun menganggukkan kepala, menyetujui untuk diambil darah. Saat itu dibutuhkan tujuh orang untuk diambil darahnya. Dan akhirnya da